Minggu, 26 September 2010

Ini dia misteri cinta pada pandangan pertama!!

Pernah ga denger ungkapan "i've got a love in my first sight", sebuah kejadian yang sulit dicarikan penyebabnya atas kesan pertama memandang orang lain. bahkan bertahun-tahun lamanya psikolog dibuat bingung oleh fenomena akibat kesan pertama. mengapa kita mengalami perasaan ganjil terhadap seseorang pada saat pertama kali bertemu bisa cinta, bisa suka atau malah benci.

http://ohdediku.files.wordpress.com/2009/07/jump-for-love.jpg

seringkali kita mendengar "sebenarnya aku udah suka kamu dari pertama kita ketemu" kalimat ini pasti tidak asing di telinga kita, tapi kita sebenarnya tak tahu fenomena apakah yang sedang terjadi. mengapa kepada orang itu saja kita mempunyai perasaan itu? kenapa kepada orang yang lain tidak?

pada tahun 1979, fenomena kesan pertama ini dijawab oleh seorang psikolog Amerika serikat, Robert Zajonc. dia mengatakan bahwa detik-detik pertama saat bertemu adalah waktu yang menentukan apakah seseorang menyukai yang lainnya atau tidak walaupun masing-masing tidak mempunyai pengetahuan tentang pribadi yang lainnya, tidak ada logika yang pas untuk menjelaskan fenomena ini, tapi Zazonc berkeyakinan bahwa bahasa tubuh atau komunikasi non verbal lah yang bertanggung jawab atas hal ini, selain naluri yang melangkahi cara berfikir. jika tak ada pertentangan dr bahasa tubuh masing-masing inilah yang memutuskan mereka saling menyukai. komuniukasi non verbal berperan sangat dominan, namun biasanya tidak disadari.


Berikut bahasa tubuh dari orang yang tertarik sama kita:

1. meletakan tangan di dada

Meletakan tangan di dada menunjukan adanya sebuah penerimaan, biasanya gerakan ini mengiringi bahasa lisan, seperti pengucapan janji dan kekaguman.

2. Mendekat

gerak isyarat ini jelas sekali terlihat dalam berbagai pembicaraan. jika seseorang tertarik tanpa sadar dia akan mendekatkan dirinya kepada orang yang menarik hatinya. jika orang itupun tertarik tidak masalah, tepati jika orang itu tidak tertarik akan terjadi masalah sendiri karena gerak tubuh ini terlihat mencolok.

3. Menunjuk dengan kaki

gerak tanpa sadar ini biasanya terjadi dalam posisi berdiri. coba perhatikan arah kaki orang2 yang sedang bertemu, baik 2 orang atau lebih. biasanya arah kaki hanya menunjuk satu orang saja jika dalam pertemuan tersebut ada dua orang.

4. Kombinasi tatapan dan perubahan pupil mata

jika seseorang tertarik tatapannya akan tertahan lebih lama, hal ini lebih mudah diketahui pada pandangan pertama, ada semacam keengganan untuk memalingkan mata. tertahannya tatapan mata ini biasanya diikuti dengan perubahan pupil mata yang membesar dan biasanya di ikuti dengan senyuman.

5. Merapikan rambut dan merapikan baju

Baik pria maupun wanita jika bertemu dengan lawan jenis yang membuatnya tertarik maka akan merapikan rambut, bukan dalam arti merapikan rambut sebenarnya karena rambut atau pakaian sudah rapi, gerakan ini terjadi karena tanpa sadar seseorang ingin selalu terlihat rapi pada lawan jenis yg membuatnya tertarik.

6. mengentakan kepala ke belakang

mengentakan kepala kebelakang lebih sering dilakukan wanita jika sedang tertarik. gerakan ini biasanya diimbangi dengan menyibakan rambut kebelakang sehingga bagian leher terlihat jelas

Blog Archive

 

Pasang Iklan..? Hubungi Kami
Posisi dan Jenis Bebas